Video Lip Sync Yoga Sugara | Dialog Rhoma Irama di Film Gitar Tua

Jadi keinget nonton berita tv tadi pagi, ternyata ada yang bakalan menjadi artis dadakan lagi mengikuti jejak Sinta-Jojo dan Briptu Norman. Dia adalah Yoga Sugara Pamungkas yang sedang marak dibicarakan berkat video lip-synch yang diunggah di youtube. Dalam video yang berdurasi 3 menit 25 detik tersebut, Yoga SP menirukan dialog sang raja dangdut, Rhoma Irama, yang sedang marah-marah terhadap Ani dalam film Gitar Tua.

Lip Sync Yoga Sugara Pamungkas

Pemuda asal Kabupaten Cirebon ini awalnya hanya ingin menonton film Gitar Tua, tapi kemudian muncul ide untuk merekam lip sync tersebut dan mengupload-nya di situs youtube. Namun tak disangka, video yang direkam pada bulan maret lalu menggunakan ponsel ternyata berhasil mencuri perhatian publik.

Yoga Sugara Pamungkas, Alumnus Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan (Unpas) Bandung, ini telah mengunggah sekitar empat Video Lip Sync akting Rhoma Irama. Hal ini membuktikan betapa pria berusia 24 tahun ini merupakan fans berat dari Bang Haji Roma Irama. Nah kalau anda penasaran untuk menontonnya, silahkan lihat dan download di bawah.

Akun Youtube: bram2967
Judul: Lypsynch Acting Rhoma Irama Marah-marah pada Ani OST. Gitar Tua (Obsesi Sang Raja)
Pemeran: Yoga Sugara Pamungkas dan Yati Octavia
Statistik: Hingga kini sudah ditonton 110,099 kali dengan 1.140 likes


Note: Pengertian Lip Sync
Lip Sync, lip-sync, lip-synch merupakan singkatan dari dua kata, yaitu Lip dan Synchronization.
  • Lip: Bibir
  • Synchronization: Sinkronisasi (penyesuaian, pencocokan, penyeragaman)

Jadi Lip Sync adalah Pencocokan gerakan bibir dengan suara vokal yang diucapkan pada media audio maupun video. Istilah ini biasanya merujuk pada konteks pertunjukan live dan rekaman.
gabayar
Subscribe To Get Best Articles!

Jika menurut kalian artikel di blog ini berkualitas dan bermanfaat, silahkan berlangganan artikel terbaru melalui pesan masuk email anda secara gratis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijak.